Harga Gabah Anjlok, Nilai Tukar Petani Selama Mei Turun Hampir 1 Persen
"Selama Mei 2020, rata-rata harga GKP di tingkat petani Rp4.623 per kg atau naik 0,50 persen dan di tingkat penggilingan Rp4.730 per kg atau naik 0,82 persen dibandingkan harga gabah kualitas yang sama pada bulan sebelumnya," ucap Suhariyanto.
"Rata-rata harga GKG di tingkat petani Rp5.588 per kg atau turun 1,47 persen dan di tingkat penggilingan Rp5.707 per kg atau turun 1,74 persen. Harga gabah luar kualitas di tingkat petani Rp4.194 per kg atau turun 1,11 persen dan di tingkat penggilingan Rp4.285 per kg atau turun 0,92 persen," ujar dia.
Pada Mei 2020, tercatat harga rata-rata beras kualitas premium di penggilingan sebesar Rp9.827 per kg, turun sebesar 1,91 persen dibandingkan bulan sebelumnya. Sedangkan beras kualitas medium di penggilingan sebesar Rp9.527 per kg atau turun sebesar 1,49 persen, dan rata-rata harga beras luar kualitas di penggilingan sebesar Rp8.973 per kg atau turun sebesar 0,18 persen.
"Dibandingkan dengan Mei 2019, rata-rata harga beras di penggilingan pada Mei 2020 untuk kualitas premium, kualitas medium, dan luar kualitas masing-masing naik sebesar 3,85 persen, 4,20 persen dan 0,21 persen," tuturnya.
Editor: Ranto Rajagukguk