Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Puan Klaim Pembahasan KUHAP Libatkan Publik, Tampung 130 Masukan
Advertisement . Scroll to see content

Ketua DPR Minta Program Prabowo-Gibran Dieksekusi Sejak Tahun Pertama Memimpin

Jumat, 16 Agustus 2024 - 14:25:00 WIB
Ketua DPR Minta Program Prabowo-Gibran Dieksekusi Sejak Tahun Pertama Memimpin
Ketua DPR Puan Maharani menyebut pemerintahan Prabowo-Gibran memiliki program yang sudah harus dijalankan sejak tahun pertama memimpin. (Foto: Tangkapan Layar)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Puan Maharani menyampaikan, tahun 2025 merupakan tahun pertama pemerintahan baru di bawah kepemimpinan Presiden dan Wakil Presiden terpilih, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. 

Dengan begitu, pemerintahan baru tersebut memiliki program yang sudah harus dijalankan sejak tahun pertamanya. 

Puan mengatakan, dalam pembahasan Kerangka Ekonomi Makro dan Pokok-Pokok Kebijakan Fiskal (KEM PPKF) APBN Tahun 2025, DPR dan pemerintah bersepakat untuk tetap memberikan ruang yang seluas-luasnya bagi pemerintahan baru dalam menjalankan program kerjanya di tahun 2025. 

“DPR RI bersama pemerintah telah melakukan pembahasan dan menyepakati Kebijakan Ekonomi Makro dan Pokok-Pokok Kebijakan Fiskal APBN tahun Anggaran 2025, yang menjadi dasar penyusunan nota keuangan dan RUU RAPBN Tahun 2025 beserta nota Keuangan, yang akan disampaikan oleh saudara Presiden,” ujar Puan dalam pidatonya tentang RUU APBN Tahun Anggaran 2025 dan Nota Keuangan di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Jumat (16/8/2024).

Menurutnya, dana APBN berasal dari uang rakyat, oleh karena itu belanja negara harus lebih banyak dialokasikan dan efektif dalam memudahkan rakyat dalam mendapatkan pelayanan kesehatan, pendidikan, memperoleh pemberdayaan ekonomi.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut