Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Daftar 10 Anggota Komisi Percepatan Reformasi Polri, Jimly Asshiddiqie Jadi Ketua  
Advertisement . Scroll to see content

Mahfud MD Sebut Juliari Batubara Sempat Curhat soal Dana Bansos, Ini Ceritanya

Kamis, 04 Februari 2021 - 13:08:00 WIB
Mahfud MD Sebut Juliari Batubara Sempat Curhat soal Dana Bansos, Ini Ceritanya
Menko Polhukam Mahfud MD. (Foto: Twitter)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum, dan Keamanan, Mahfud MD pernah didatangi Juliari Batubara yang mengeluh soal dana bantuan sosial (bansos). Belakangan, mantan menteri sosial itu ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait korupsi dana bansos.

Mahfud menuturkan, Juliari pernah mengeluh kepadanya soal rumitnya administrasi penyaluran dana bansos

"Ketika awal pandemi itu, Mensos (Juliari) itu datang ke saya. 'Pak, ini kami dana banyak tapi sulit menyalurkan bansos karena administrasinya untuk pertanggung jawaban dari BPK terlalu rumit, sehingga tidak banyak yang berani takut disalahkan korupsi'," katanya dalam acara BPK secara virtual, Kamis (4/2/2021).

Mahfud kemudian menemui Kepala Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), Agung Firman Sampurna dan jajarannya agar dana bansos. Dari keterangan BPK, administrasi bansos tak rumit asal disalurkan dengan jujur dan transparan.

"Kemudian saya datang ke sini  ke Pak Firman, apa betul? (Kata Pak Firman) Tidak. Saya bilang jalan saja, nggak usah takut, tahu-tahu menterinya di OTT (Operasi Tangkap Tangan), tapi sebenarnya nggak rumit, jalan tuh. Yang penting ada niat bahwa ini bisa dijalankan dengan baik," imbuhnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut