Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : KPPU Jatuhkan Denda Rp15 miliar ke TikTok Imbas Telat Lapor Akuisisi Tokopedia
Advertisement . Scroll to see content

Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja Akan Perbaiki Modul Pelatihan

Senin, 22 Juni 2020 - 23:21:00 WIB
Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja Akan Perbaiki Modul Pelatihan
Kartu Prakerja. (Foto: Antara)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja akan memperbaiki modul pelatihan program Kartu Prakerja. Modul-modul dengan kompleksitas tinggi diharapkan dapat memenuhi kebutuhan peserta terutama untuk upskilling.

Direktur Eksekutif Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja Denni Puspa Purbasari mengatakan, perbaikan modul ke depannya juga berguna untuk pelatihan yang lebih praktis dalam upaya memenuhi kebutuhan peserta mencari jenis pekerjaan baru atau bisa menjadi modal untuk wirausaha di masa pandemi.

“Adanya konsep pelatihan berbayar adalah demi menjamin keberlanjutan dari sebuah ekosistem dunia usaha yang meliputi sarana pembayaran, pengelola pelatihan dan penyedia jasa pelatihan, serta seluruh rantai usaha yang terlibat," ujar Denni dalam video conference, Senin (22/6/2020).

"Di masa pandemi, sistem pelatihan online yang dilengkapi sertifikat ini didesain untuk interaktif, baik langsung secara real time (webinar) maupun tidak langsung berupa learning management system atau media kontak dan sarana feedback langsung dari instruktur,” kata dia.

Untuk menjamin kualitas pelatihan, Denni menuturkan, Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja senantiasa mengkurasi dan memverifikasi final lembaga pelatihan yang diusulkan oleh mitra platform digital.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut