Menhub Budi Karya Ingatkan Sektor Transportasi Waspada Cuaca Ekstrem
JAKARTA, iNews.id - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mewaspadai cuaca ekstrem yang terjadi di Indonesia. Mengingat fenomena alam ini diperkirakan masih akan terjadi hingga beberapa bulan ke depan.
Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan, cuaca dan transportasi merupakan hal yang tidak bisa dilepaskan. Sebab, cuaca salah satu faktor paling penting dalam keselamatan dan keamanan transportasi.
"Cuaca merupakan salah satu faktor paling penting dalam keselamatan dan keamanan transportasi baik darat, laut, udara maupun kereta api, agar dapat melayani masyarakat aman dan selamat," ujarnya dalam acara Webinar 'Waspada Cuaca Ekstrem di Sektor Transportasi', Selasa (2/2/2021)
Menurut Budi Karya, berdasarkan prediksi dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) musim hujan di Indonesia masih akan terjadi hingga April 2021. Perlu kewaspadaan bagi sektor transportasi dalam meresponsnya.
"Saat ini perkiraan cuaca yang diinformasikan oleh BMKG memprediksikan bahwa musim hujan sebagian besar di wilayah indonesia akan berlangsung sampai April 2021 dan memungkinkan dapat memicu cuaca yang ekstrem. Ini tentu akan mempengaruhi sektor transportasi," katanya.