Revisi DNI, Pengusaha Minta Asing Didorong Masuk Sektor Infrastruktur
Ketua Umum Organisasi Gabungan Angkutan Darat (Organda) Adrianto Djoko soetono mengata kan, Organda telah menyuarakan DNI tidak dibuka lebar di sektor angkutan darat. Dia beralasan, sektor angkutan darat banyak berkaitan langsung dengan kalangan usaha mikro kecil dan menengah.
“Ya, kami di Organda dan Apindo sudah menyuarakan aspek angkutan dalam trayek itu justru mencakup UMKM semua. Makanya, kita sudah berkirim surat kepada Presiden agar sektor ini kaji kembali berkaitan dengan DNI,” ujarnya.
Adrian mencontohkan, UMKM yang dimaksud terwujud dalam bentuk koperasi mencapai 85 persen pasar angkutan darat.
“Presiden sepertinya sudah mengabulkan secara lisan. Dengan kata lain, untuk usaha ini kita minta supaya kembali ke Perpres 2014,” ungkapnya.
Keberatan Organda berkaitan dengan DNI bermula dari rencana Badan Koordinasi Penanaman Modal yang akan membuka kesempatan asing berinvestasi hingga 100 persen di sektor angkutan multimoda.