Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Jadi Tersangka Kasus Ijazah Jokowi, Roy Suryo Cs Siap Penuhi Panggilan Polda Metro
Advertisement . Scroll to see content

Saat Jokowi Tangkap Kode Ketum Hipmi Ingin Jadi Menteri

Senin, 16 September 2019 - 13:43:00 WIB
Saat Jokowi Tangkap Kode Ketum Hipmi Ingin Jadi Menteri
Presiden Joko Widodo (tengah) bersama Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto (kedua kiri), Seskab Pramono Anung (kiri), Ketum BPP HIPMI Bahlil Lahadalia (kedua kanan), dan Ketua OC Munas BPP HIPMI Umar Lessy (kanan) menabuh alat musik tradisional t
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Isu jatah kursi menteri kabinet Jokowi-Ma'ruf Amin muncul di sela-sela Musyawarah Nasional (Munas) ke-16 Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi). Isu tersebut dilontarkan langsung oleh Ketua Umum Hipmi, Bahlil Lahadalia.

Bahlil yang masa jabatannya bakal habis tahun ini berharap, menteri-menteri yang mengisi kabinet baru harus pro dengan pengusaha. Ini supaya ada sinergi antara pemerintah dan pengusaha mendorong perekonomian lebih baik lagi.

"Hipmi tidak meminta jatah menteri tapi kalau bisa menteri menterinya pro kepada para pengusaha," ujar Bahlil saat memberikan sambutan di Hotel Sultan Jakarta, Senin (16/9/2029).

Dalam munas tersebut, hadir Presiden Jokowi didampingi sejumlah menteri seperti Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono dan Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto.

Bahlil menyodorkan rekan-rekannya yang dinilainya layak menjadi menteri. Dia menyebut dua nama kepada Jokowi yaitu Rosan P Roeslani dan Muhammad Lutfi yang juga hadir dalam acara itu.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut