Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kasus Pencucian Uang, KPK Panggil Anak SYL hingga Penyanyi Nayunda Nabila
Advertisement . Scroll to see content

Takziah di Rumah Duka Sjarifuddin Baharsjah, Mentan SYL: Kita Lanjutkan Karyanya 

Jumat, 15 Januari 2021 - 16:56:00 WIB
Takziah di Rumah Duka Sjarifuddin Baharsjah, Mentan SYL: Kita Lanjutkan Karyanya 
Profesor Sjarifuddin Baharsjah berpulang membuat masyarakat pertanian Indonesia berduka termasuk Menteri Pertanian Kabinet Syahrul Yasin Limpo (SYL). (Foto: Kementan)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Menteri Pertanian pada Kabinet Pembangunan VII, Profesor Dr Sjarifuddin Baharsjah meninggal dunia Kamis, 14 Januari 2021, menjelang tengah malam. Kabar ini membuat masyarakat pertanian Indonesia berduka termasuk Menteri Pertanian Kabinet Syahrul Yasin Limpo (SYL).  

Di mata Mentan SYL, Guru Besar Ilmu Ekonomi Pertanian Institut Pertanian Bogor (IPB) ini telah membangun pondasi pembangunan pertanian berkelanjutan.  

"Konsep pertanian berbasis riset sudah dirintis oleh beliau dengan didirikannya pusat-pusat penelitian. Dan ini terus kita kembangkan," ujar Mentan SYL, saat takziah di rumah duka di bilangan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Jumat (15/1/2021).  

Selain itu, semangat almarhum dalam membangun kebersamaan menurut Mentan SYL harus diteladani.  

"Soal pertanian tidak bisa jalan sendiri. Karena itu, petani yang ada di desa-desa sebagai ujung tombak harus didukung dengan penguatan kelembagaannya seperti yang pernah almarhum lakukan. Ini penting, sehingga kolaborasi lintas sektoral antar kementerian, BUMN, Pemda bahkan swasta menjadi keharusan," katanya.  

Selama menjabat sebagai Menteri Pertanian, almarhum dikenal dengan gaya bekerja yang tepat dan tuntas sehingga sederet penghargaan atas capaian keberhasilan diraih salah satunya penghargaan bergengsi Dioscoro L Umali Achievement Award atau disebut juga Umali Award dalam bidang pertanian dari SEARCA (Southeast Asian Regional Center for Graduate Study and Research in Agriculture).  

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut