Tunjang Sistem Irigasi dan Kebutuhan Air Baku, Ditjen SDA Bangun 2 Embung di Kabupaten Konawe Selatan
Adapun Program Padat Karya pembangunan embung ini dilaksanakan mulai dari bulan Juni hingga bulan Juli 2020. Salah seorang pekerja bernama Kedi Jubaedi mengatakan, sejak adanya pandemi Covid-19 yang melanda negeri ini, dirinya sangat kesulitan mencari nafkah.
Terlebih lagi beberapa temannya yang terkena pemutusan hubungan kerja (PHK). Namun, menurut Kedi, dirinya dan teman-temannya sangat terbantu dengan adanya program padat karya pembangunan embung Palatawo tersebut.
Di tengah situasi pandemi Covid-19 saat ini, Haeruddin tetap mengingatkan kepada seluruh timnya, baik yang bekerja di lapangan maupun di kantor untuk selalu menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Di antaranya dengan selalu menjaga jarak, memakai masker dan melakukan pemeriksaan suhu tubuh secara teratur.
“Semuanya wajib memakai masker, dan setiap hari dilakukan pengecekan suhu tubuh. Untuk physical distancing, saya menerapkan sistem shifting ke teman-teman di Balai,” ujar Haeruddin.
Editor: Ranto Rajagukguk