Brimob Tembus 11 Titik Longsor Agam, Evakuasi 69 Jenazah dan Bangun Solar Panel untuk Warga
Tidak hanya membuka akses dan membawa logistik, Brimob juga membangun fasilitas solar panel di wilayah yang masih terputus aliran listrik. Penerangan ini menjadi kebutuhan vital bagi warga yang masih tinggal di tenda-tenda darurat. Lampu tenaga surya menjadi harapan baru di tengah kondisi desa yang gelap gulita sejak bencana terjadi.
Solar panel tersebut dipasang di beberapa permukiman untuk membantu penerangan malam hari serta mendukung kegiatan darurat lainnya. Keberadaan listrik sementara ini sangat membantu warga, terutama anak-anak dan lansia, yang membutuhkan kondisi tenda yang lebih aman dan stabil.
Dengan berbagai upaya ini, Brimob menjadi garda terdepan dalam penanganan bencana Agam, mulai dari evakuasi, pembukaan jalur, distribusi logistik, hingga penyediaan penerangan bagi warga terdampak.
Editor: Abdul Haris