Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Ketum Joman Ungkap Hasil Penelitian Ijazah Jokowi, Stempel UGM Tampak di Depan Foto
Advertisement . Scroll to see content

Gelar Perkara Khusus Ijazah Jokowi, Pengacara Tuntut Kepastian Hukum

Rabu, 09 Juli 2025 - 17:26:00 WIB
Gelar Perkara Khusus Ijazah Jokowi, Pengacara Tuntut Kepastian Hukum
Gelar Perkara Khusus Ijazah Jokowi, Pengacara Tuntut Kepastian Hukum
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id -  Gelar perkara khusus terkait dugaan ijazah palsu Presiden Joko Widodo digelar di Bareskrim Polri dan dihadiri berbagai lembaga negara. Kuasa hukum Presiden, Yakup Hasibuan, menegaskan bahwa tidak ditemukan adanya pelanggaran selama proses penyelidikan berlangsung. Ia menekankan pentingnya kepastian hukum bagi semua pihak, termasuk Presiden Jokowi sebagai terlapor.

“Permasalahan hukum itu harus ada ujungnya. Semua orang berhak mendapatkan kepastian hukum, termasuk Pak Jokowi. Jangan sampai perkara ini dibiarkan menggantung,” ujar Yakup kepada awak media.

Yakup juga menyatakan bahwa sejak awal pihaknya tidak mengajukan gelar perkara ini, namun tetap hadir sebagai bentuk penghormatan terhadap proses hukum.

Gelar Perkara Khusus Ijazah Jokowi, Pengacara Tuntut Kepastian Hukum


Tak Ada Bukti Kerugian dan Dalil yang Kuat dari Pelapor

Dalam paparannya, Yakup menyebut bahwa pihak pelapor tidak mampu membuktikan dalil-dalil tuduhannya. Bahkan, tidak ditemukan adanya kerugian yang nyata dari pihak pelapor.

“Kami melihat tidak ada satu pun bukti baru atau pelanggaran dalam penyelidikan. Dalil-dalil yang diajukan pelapor tidak terbukti,” tegasnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut