Pesta Rakyat Pernikahan Anaknya Berujung Tragis, Dedi Mulyadi: Saya Tak Tahu Kegiatan Itu
GARUT, iNews.id - Pesta rakyat di Alun-Alun Garut yang digelar sebagai bagian dari rangkaian acara pernikahan Maula Akbar putra Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi dengan Putri Karlina berujung tragis. Tiga orang tewas terinjak-injak dalam kerumunan warga yang berebut makanan gratis.
Dedi Mulyadi, yang dijadwalkan hadir dalam agenda pentas seni malam harinya, turut menyampaikan belasungkawa. Dalam pernyataannya, Dedi menegaskan, tidak mengetahui secara detail bahwa akan digelar acara makan bersama dalam bentuk pesta rakyat.
"Secara pribadi saya tidak tahu acara kegiatan itu. Saya hanya memahami bahwa nanti malam ada acara kegiatan saya bertemu warga dalam bentuk pentas seni," kata Dedi.