INTERUPSI: SHI Tekankan Kesejahteraan Hakim Harus Dijamin Negara agar Pengadilan Bersih
JAKARTA, iNews.id - Solidaritas Hakim Indonesia (SHI) menyatakan kesejahteraan hakim harus dijamin oleh negara. Sebab, dampak positifnya yakni proses peradilan yang bersih dan berintegritas.
“Jika kesejahteraan hakim tidak dijamin oleh negara, akankah hadir itu pengadilan bersih? Akankah hadir hakim-hakim berintegritas? Jadi ini konsentrasi kami,” kata Juru Bicara SHI Fauzzan Arrasyid dalam program iNTERUPSI di iNews, Kamis (10/10/2024).
Fauzzan menilai, banyak hakim-hakim muda yang menyerah lantaran merasa kesejahteraannya tidak dijamin oleh negara. Dia pun menyinggung perihal adanya doktrin agama.
“Dalam doktrin agama disebutkan bahwa yang haram saja bisa jadi halal,” ujar dia.
Dia menegaskan, kesejahteraan hakim yang diabaikan berpotensi memicu praktik suap. Sehingga hal itu mengakibatkan tidak terciptanya pengadilan yang bersih.