Berperan di Film Srimulat: Hil Yang Mustahal, Totalitas Bio One Terbayarkan
Kamis, 12 Mei 2022 - 23:48:00 WIB
Usai ditemui dalam acara Gala Premier di Epicentrum Walk, pria 24 tahun itu mengaku sudah melihat hasil dari perjuangannya di film tersebut.
“Terbayarkanlah semua usaha kita keseriusan kita. Seneng sih,” ujar Bio One.
Bio One mengatakan di film ini dirinya memang lebih totalitas karena harus mengubah penampilannya untuk film ini.
“Aku paling jauh dibanding yang lain. Bukan soal totalitas juga sih, tapi aku lakukan yang terbaik,” katanya lagi.
Mantan kekasih Beby Tsabina ini berharap film Srimulat: Hil Yang Mustahal bisa diterima oleh masyarakat terutama generasi milenial.
“Ya semoga joksnya bisa diterima. Joksnya bisa lintas generasi,” tutur Bio One.
Editor: Dyah Ayu Pamela