News RCTI+ menyajikan berita-berita Ramadan yang sangat bermanfaat bagi umat Muslim . (Foto: RCTI+)Advertisement . Scroll to see content
Di News RCTI+ juga banyak berita berita yang cukup inspiratif tentang apa kegiatan komunitas atau tokoh saat berpuasa. Misalnya apa kegiatan masyarakat muslim Badui saat Ramadan? Apa menu sahur Bung Karno dan Bung Hatta pada tahun 1945 ketika akan membacakan proklamasi kemerdekaan Indonesia? Semuanya diulas di News RCTI+. Tak hanya kejadian Ramadan di Tanah Air, News RCTI+ juga meneropong berbagai peristiwa menarik di bulan puasa ini di seantero jagad. Seperti misalnya masyarakat muslim di Beijing, China, merayakan Ramadan dengan bekerja bakti. Masih Pandemi, Salat Tarawih di Kuala Lumpur dengan Aturan Ketat.
Sebagai news aggregator, berita-berita di News RCTI+ disuplai oleh para publisher yang kompeten dan kredibel. Sejauh ini sudah ada 61 publisher dari berbagai genre yang sudah bekerja sama dengan News RCTI+. Banyak publisher yang memasok berita-berita soal Ramadan. Sehingga setiap hari ada ratusan berita ramadan yang tayang di News RCTI+.
Sebanyak 61 publisher menyuplai berita 7.500 hingga 9.000 setiap hari ke News RCTI+ dalam berbagai isu di segala bidang. Ribuan berita tersebut ditampung dalam 14 kategori atau kanal. Yaitu, Berita Utama, Terkini, Populer, Otomotif, Travel, Ekonomi, Gaya Hidup, Muslim, Seleb, Teknologi, Olahraga, Global, Nasional, dan Infografis.
Publisher-publisher yang telah berkolaborasi dengan RCTI+ di antaranya : Okezone.com, Sindonews.com, Inews.id, Republika.com, Jawapos.com, Bisnis.com, Investor.com, Brilio.net, Tabloidbintang.com, Katadata.co.id, Rmol.id, Beritasatu.com, Infobanknews.com, dan Inilah.com. Selain itu ada Indozone.id, Ayojakarta.com, pojoksatu.id, Alinea.id, Gwigwi.com, dw.com dan masih banyak lagi.