Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Microdrama VISION+ Kalau Sayang Jangan Direkam, Angkat Cerita Hubungan Toxic dan Manipulasi
Advertisement . Scroll to see content

Kejadian Tak Terduga Menghiasi Syuting Series Arab Maklum 2 di Bali, Aci Resti: Gue Hampir Tenggelam!

Jumat, 12 April 2024 - 14:14:00 WIB
Kejadian Tak Terduga Menghiasi Syuting Series Arab Maklum 2 di Bali, Aci Resti: Gue Hampir Tenggelam!
Kejadian Tak Terduga Menghiasi Syuting Series Arab Maklum 2 di Bali, Aci Resti: Gue Hampir Tenggelam! (Foto: Vision+)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id  - Syuting series Arab Maklum 2 di Bali ternyata penuh dengan kejadian lucu dan seru. Para pemainnya, seperti Ananta Rispo, Rachel Patricia, dan Aci Resti, berbagi cerita tentang pengalaman mereka yang tak terlupakan selama syuting di Pulau Dewata.

Ananta Rispo menceritakan kejadian menegangkan saat ia diseruduk kuda. Awalnya, ia diminta untuk berakting dengan seekor anjing, namun sang sutradara memiliki ide lain.

"Syuting sama anjing waktu itu aman, trus sutradaranya ngide nih coba ganti pake kuda. Saya mau diseruduk, disuruh kemana larinya, malah nyerang kru juga, repot banget waktu itu," ungkap Rispo saat ditemui di kawasan FX Sudirman pada Jumat (29/3/2024).

Rachel Patricia yang berperan sebagai Syakilla, anak Abah Mahmud dan Umi Laela pun tak mau kalah dengan cerita serunya. Ia mengaku tertantang saat harus melakukan adegan arung jeram.

"Yang seru tuh ada adegan kita main arung jeram, itu seru banget si kalian harus banget nonton karena itu perjuangan banget," kata Rachel.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut