Kisah Laura Anna Bakal Difilmkan, Begini Reaksi Keluarga Gaga Muhammad
Rabu, 01 Mei 2024 - 08:57:00 WIB
“Artinya tidak ada hal-hal yang menjadi tidak baik, dikemas menjadi tidak baik. Karena ini kisah ada dalam persidangan. Ada semuanya ada kok, teman-teman media mengikuti seperti apa persidangan," ujar Fahmi.
Seperti diketahui, Gaga Muhammad dan Laura Anna terlibat kecelakaan pada 2019. Keduanya saat itu baru pulang minum-minuman keras di Blok M.
Di bawah pengaruh alkohol, Gaga tidak konsentrasi saat berkendara dan mengalami kecelakaan di jalan Tol Jagorawi hingga mobil terbalik. Akibat kecelakaan tersebut, Laura Anna mengalami lumpuh.
Dia kemudian menuntut Gaga ke pengadilan. Dua tahun berjuang, Laura meninggal dunia sebelum kasusnya tuntas.
Editor: Dani M Dahwilani