Podcast Aksi Nyata: Pemilihan Desain Interior dan Furniture Perlu Keselarasan
JAKARTA, iNews.id - Head of Design, Decky Ariesandro membagikan ilmunya dan tentang desain interior dan furniture dalam Podcast Aksi Nyata. Kali ini, podcast membahas soal Yuk Kenalan Cara Mengikuti Trend Design Furniture Biar Gak Ketinggalan Zaman.
Dia menjelaskan, furniture dan desain interior adalah dua hal yang berbeda tetapi saling berkata. Decky mengatakan, furniture merupakan pelengkap dan bagian paling penting dari desain sebuah ruangan.
Setiap tahunnya, kata dia, perabotan atau furniture tersebut akan berubah-ubah trennya, menyesuaikan dengan zaman. Decky mengungkapkan, saat ini konsep Japan dan Skandinavia tengah digemari oleh milenial dan generasi Z.
Dia mengatakan, jika seseorang fokus dengan furniture, maka bisa menyesuaikan dengan tren pasar yang kekinian. Sementara itu untuk desain interior, datang dari passion masing-masing.
Sebab pada dasarnya selera setiap orang berbeda-beda, menyesuaikan dengan kebutuhannya. "Kalau desain interior itu dari passion kita," katanya di Podcast Aksi Nyata, Senin (3/4/2023).