Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Menyedihkan, TikToker King Smile Muhammad Rizeki Meninggal Dunia di Pangkuan Ibu 
Advertisement . Scroll to see content

5 Ciri-ciri Sakit Jantung Usia Muda, Mudah Lelah hingga Keringat Dingin

Selasa, 08 November 2022 - 18:30:00 WIB
5 Ciri-ciri Sakit Jantung Usia Muda, Mudah Lelah hingga Keringat Dingin
Ciri-ciri sakit jantung usia muda. (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

3. Nyeri dada hingga lengan, rahang dan punggung.
Ciri-ciri sakit jantung usia muda yakni muncul nyeri dada yang disebut juga dengan angina. Umumnya dirasakan pada dada sebelah kiri. Munculnya angina disebabkan oleh otot jantung yang tidak memperoleh cukup darah dan oksigen. Penderitanya akan merasakan sensasi dada seperti ditekan atau diremas.

4. Keringat dingin dalam jumlah banyak
Apabila Anda memiliki keringat dingin dalam jumlah banyak tanpa melakukan aktivitas fisik seperti olahraga, atau cuaca panas atau dingin, hal ini bisa jadi salah satu ciri penyakit jantung. 

5 .Mata berkunang-kunang
Ciri-ciri sakit jantung usia muda yakni mata yang berkunang-kunang disertai dengan lemas, pusing, dan gemetar. Bahkan jantung ikut berdebar-debar yang disebabkan tekanan darah rendah. Agar terhindar dari serangan jantung sejak dini, Anda harus menerapkan gaya hidup sehat. Ada banyak faktor eksternal yang mempengaruhi kesehatan jantung. Salah satunya adalah dengan menjauhi rokok, menjaga kadar kolesterol, gula darah, dan tekanan darah di level normal. Selain itu dengan berolahraga secara rutin, menjaga berat badan serta mengendalikan stres dapat melindungi Anda dari sakit jantung di usia muda.

Itulah ciri-ciri sakit jantung usia muda yang bisa Anda waspadai. 

Editor: Elvira Anna

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut