6 Tanda-Tanda Metabolisme Anda Melambat
JAKARTA, iNews.id – Banyak hal yang membuat kualitas kesehatan tubuh menurun. Metabolisme yang lambat adalah salah satu contohnya.
Metabolisme didefinisikan sebagai proses kimia yang terjadi dalam organisme hidup agar bisa melakukan fungsi tubuh secara normal. Dan ketika metabolisme melambat, sejumlah fungsi tubuh terpengaruh, menyebabkan gejala yang tidak diinginkan.
Berikut adalah beberapa tanda yang menunjukkan bahwa metabolisme tubuh melambat, seperti dilansir dari Boldsky, Jumat (16/3/2018).
Berat Badan Bertambah
Kelebihan berat badan dan obesitas adalah beberapa masalah paling umum yang dihadapi banyak orang saat ini, terlepas dari usia dan jenis kelaminnya. Berat badan biasanya dikaitkan dengan kebiasaan makan yang tidak sehat dan kurang olahraga.
Namun, penambahan berat badan juga bisa menjadi gejala ‘diam’ metabolisme yang lambat. Ketika metabolisme melambat, kapasitas pembakaran lemak tubuh menurun, menyebabkan kenaikan berat badan.