Erina Gudono Makan Omakase Sushi hingga Sashimi usai Melahirkan, Gak Bahaya Ta?
Sebagai tambahan informasi, Badan Pengawas Obat dan Makanan AS (FDA) mengidentifikasi ada tujuh varietas ikan yang harus dihindari untuk dikonsumsi ibu menyusui, karena kandungan merkurinya yang tinggi. Jenis ikan apa saja?
Selain tujuh ikan di atas, American College of Obstetricians and Gynecologists (ACOG) juga menyarankan agar ibu menyusui membatasi asupan jenis ikan berikut ini:
"Perlu dicatat bahwa banyak ikan air tawar yang tidak aman untuk dimakan mentah. Kalau memang ingin makan sushi saat sedang menyusui, pastikan ikan mentah yang disajikan di menu tersebut rendah kadar merkurinya," ungkap laporan ACOG.
Catatan penting di sini adalah mengonsumsi ikan saat menyusui itu boleh, terlebih kandungan baik dalam ikan seperti Omeg-3 akan sangat baik juga untuk bayi yang diberi ASI.
Tapi, menurut laporan Medical News Today, pastikan makanan tersebut bersih dan terbebas dari kandungan berbahaya yang bisa membahayakan si ibu maupun bayi yang diberi ASI. Karena itu, direkomendasikan untuk pastikan pilih tempat penyedia sushi atau sashimi yang terpercaya.