Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Reaksi Mendikdasmen saat Tahu Ada Anak SMP Belum Bisa Baca
Advertisement . Scroll to see content

Ibu Wajib Tahu, Begini Cara Bangun Minat Baca Anak sejak Usia Dini

Selasa, 30 Mei 2023 - 21:12:00 WIB
Ibu Wajib Tahu, Begini Cara Bangun Minat Baca Anak sejak Usia Dini
Ilustrasi aplikasi membaca untuk anak sejak dini. (Foro: istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Membangun minat baca anak-anak ternyata harus dilakukan sejak dini. Bahkan peran orang tua dalam mengenalkan bacaan pada anak terbilang sangat penting.  

Sayangnya di zaman yang serba modern orang tua mulai lupa mengenalkan bacaan pada anak. Padahal saat ini membaca tak lagi harus dengan buku, tapi bisa melalui aplikasi digital.  

Berkaca dari masih rendahnya minat baca anak-anak, Lumina Education meluncurkan aplikasi BukuAku. Aplikasi ini ibarat perpustakaan digital bagi para anak. Misi aplikasi ini adalah untuk membangun literasi di Indonesia yang dipartisi oleh seluruh masyarakat. 

“Ketika pandemi Covid-19 melanda saya mengalami sebuah dilema, di mana dulu saya seringkali membeli buku di toko buku. Saya juga sering sekali pinjam buku dari perpustakaan. Tiba-tiba semuanya itu susah, oleh karena itu saya juga dipaksa untuk menggunakan faktor digital untuk mengakses buku,” kata pencetus BukuAku Stephanie Riady, Selasa (30/5/2023). 

Ibu empat anak ini juga menambahkan bahwa membaca adalah sebuah pondasi untuk perkembangan kognitif, akademik, dan emosional anak. Selain itu, fakta bahwa Indonesia masuk sebagai negara dengan minat baca terendah menjadi motivasi peluncuran perpustakaan digital ini untuk meningkatkan budaya membaca menggunakan teknologi.  

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut