Jangan Ditiru! Viral Wanita Makan Mi Instan Pakai Minyak Telon, Ini Bahayanya
JAKARTA, iNews.id - Viral di media sosial curhatan seorang wanita mengaku mengonsumsi minyak telon yang dicampurkan pada mi instan. Kebiasaan ini sepatutnya harus dihentikan, kenapa?
Pengguna TikTok dengan nama akun @ulf*** bercerita kalau dirinya punya kebiasaan yang aneh. Dia suka menambahkan minyak telon ke mi instan yang dibuatnya sendiri.
"Aku gak apa-apa sendirinya, but makan mi instan kalau gak dikasih minyak telon rasanya kurang enak," ujar si netizen, dikutip Rabu (12/11/2025).
Postingan ini dibagikan tiga hari lalu saat berita dibuat dan kini telah ditonton 7,3 juta kali di TikTok. Parahnya, banyak netizen yang mengaku punya kebiasaan serupa yaitu mengonsumsi minyak telon.
Misalnya saja akun @ki*** yang bilang, "Minyak telon, manis jujur." Lalu, ada juga pengakuan dari @mie***, "Minyak telon seenak itu."
Kebiasaan mengonsumsi mi instan ditambahkan minyak telon sangat berbahaya. Kenapa? Simak penjelasan selengkapnya.