Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Heboh Senator AS John Kennedy Sebut Makan Udang Beku dari Indonesia Bisa Jadi Alien
Advertisement . Scroll to see content

Makan Udang Indonesia Bikin Manusia Jadi Alien? Ini Faktanya!

Jumat, 12 September 2025 - 14:31:00 WIB
Makan Udang Indonesia Bikin Manusia Jadi Alien? Ini Faktanya!
Ilustrasi udang beku. (Foto: Ilustrasi AI)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Ramai di media sosial pernyataan Senator Partai Republik dari Louisiana Amerika Serikat, John Kennedy, yang mengatakan makan udang impor dari Indonesia yang terkontaminasi radioaktif dapat mengubah manusia menjadi alien. Benarkah informasi ini? 

Melalui laman resminya, John Kennedy menyampaikan informasi yang bersifat kontroversi. Bagaimana tidak, dia dengan gamblang mengatakan, makan udang Indonesia yang terkontaminasi zat radioaktif bisa mengubah manusia menjadi alien. 

"Bapak Presiden, ini adalah foto alien dari film 'Alien'. Seperti inilah rupa Anda jika memakan udang beku mentah yang dikirim ke AS oleh negara lain. Sekarang, izinkan saya memberitahu Anda apa yang saya bicarakan," kata John Kennedy. 

Benarkah hal tersebut bisa terjadi? Akankah mengonsumsi udang mengandung zat radioaktif membuat manusia menjadi alien? 

Fakta Mengonsumsi Udang Terkontaminasi Radioaktif

Pakar Kesehatan Lingkungan dr Dicky Budiman menegaskan, informasi yang menyebutkan makan udang mengandung zat radioaktif bisa membuat manusia menjadi alien adalah hoaks. 

"Ini retorika politis hiperbolis dan tidak ilmiah. Ini jelas hoaks," tegas dr Dicky Budiman saat dihubungi iNews.id, Jumat (12/9/2025). 

Pernyataan yang menyebut manusia menjadi alien gegara makan udang terkontaminasi radioaktif, sambung dr Dicky, secara komunikasi risiko sangat kontra-produktif dan bisa menimbulkan kepanikan tanpa bukti.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut