Pesan Perawat Pasien Corona: Satu-satunya Solusi Covid-19 Adalah Pencegahan
Sebelum kasus Covid-19 muncul, para perawat sudah menangani pasien dengan penyakit wabah MERS-Cov, flu burung, dan difteri. Kemudian setelah Covid-19 terdeteksi di Indonesia, semua ruangan di rumah sakit tersebut berubah menjadi ruangan isolasi.
"Di awal Maret, kami dibagi beberapa ruangan. Akhirnya saya masuk menangani pasien Covid-19, karena memang sudah menjadi rujukan pasien Covid-19," ujar dia.
Dalam penanganan pasien, katanya, para perawat RSPI menggunakan alat pelindung diri lengkap, di antaranya sepatu boots, baju coverall, kacamata pelindung, masker N95, visor dan dalaman baju scrub nurse agar tidak terpapar infeksi.
Nurdiansyah berpesan tidak hanya pemerintah, namun seluruh lapisan masyarakat untuk aktif melakukan pencegahan Covid-19 dengan mengikuti anjuran, serta aturan yang sudah ditetapkan.
"Tolong lakukan pencegahan. Satu-satunya solusi Covid-19 adalah pencegahan. Jadilah garda terdepan, karena garda terdepan adalah masyarakat yang artinya kita semua," ujar Nurdiansyah.
Editor: Tuty Ocktaviany