Rambut Mudah Rontok di Musim Hujan? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya
JAKARTA, iNews.id – Musim hujan tak hanya membawa udara dingin dan langit mendung, tetapi juga keluhan rambut rontok yang dialami banyak orang. Kondisi cuaca yang berubah ternyata bisa memengaruhi kesehatan rambut dan kulit kepala.
Udara dingin saat musim hujan cenderung memiliki kelembapan yang rendah. Situasi ini membuat kelembapan alami rambut dan kulit kepala berkurang, sehingga rambut menjadi lebih kering, rapuh, dan mudah patah. Tak heran jika kerontokan terasa lebih parah dibandingkan hari biasa.
Para ahli kecantikan dari Byrdie mengungkapkan, perawatan rambut yang kurang tepat di cuaca dingin justru bisa memperburuk kondisi rambut. Sebab itu, ada beberapa langkah sederhana yang bisa dilakukan agar rambut tetap sehat dan kuat meski musim hujan sedang berlangsung.
Salah satu kebiasaan yang perlu dihindari adalah mandi menggunakan air terlalu panas. Air dengan suhu tinggi dapat mengikis minyak alami rambut dan kulit kepala. Akibatnya, rambut semakin kering dan mudah rusak. Pilih air hangat yang nyaman agar kelembapan alami rambut tetap terjaga.
Penggunaan kondisioner juga menjadi hal penting saat cuaca dingin. Kondisioner membantu mengunci kelembapan setelah keramas dan menjaga helai rambut tetap lembut. Dengan perawatan ini, risiko rambut patah bisa diminimalkan.