Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Marissa Anita Banyak Senyum saat Jalani Sidang Cerai, gegara Meditasi!
Advertisement . Scroll to see content

Sering Insomnia? Obatnya Meditasi dan 4 Cara Sederhana Ini

Rabu, 07 Februari 2018 - 21:52:00 WIB
Sering Insomnia? Obatnya Meditasi dan 4 Cara Sederhana Ini
Insomnia mengganggu kesehatan. (Foto: Bustle)
Advertisement . Scroll to see content

Magnesium

Magnesium merupakan suplemen yang bagus untuk ditambahkan ke asupan vitamin harian Anda. Sebab, magnesium dapat membantu meredakan rasa sakit, nyeri, dan sakit kepala. Suplemen ini mampu menenangkan atau membuat rileks pikiran dan otot-otot Anda.

Minyak Lavender

Lavender sering dianggap sebagai aromaterapi ampuh untuk membuat Anda tidur lebih cepat. Ya, lavender memiliki efek menenangkan. Jika Anda ingin mencoba menangkal insomnia, cobalah teteskan minyak lavender di atas bantal setiap sebelum tidur.

Musik

Binaural beats bekerja mengirimkan frekuensi suara yang berbeda ke masing-masing telinga melalui headphone. Suara yang berbeda ini dapat membantu untuk menciptakan frekuensi otak yang lebih optimal untuk tertidur. Ada banyak lagu pengantar tidur di YouTube yang khusus disesuaikan untuk mendapatkan tidur nyenyak. Suara yang dikeluarkan juga membantu menghilangkan suara mengganggu lain yang biasanya membuat Anda insomnia.

Meditasi

Ini berbeda dengan meditasi umum yang digunakan untuk meredakan stres. Meditasi yang digunakan bagi penderita insomnia adalah meditasi tidur terpadu. Di sini, yang dilakukan hanyalah mendengarkan narator menenangkan yang membujuk Anda untuk masuk dalam relaksasi yang dalam.

Selamat mencoba!

Editor: Tuty Ocktaviany

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut