Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Bucin Maksimal! Dearly Desiana Bela Ari Lasso yang Dibully Netizen
Advertisement . Scroll to see content

Ari Lasso Bakar Semangat Peserta Audisi Indonesian Idol di Surabaya

Sabtu, 20 Juli 2019 - 11:40:00 WIB
Ari Lasso Bakar Semangat Peserta Audisi Indonesian Idol di Surabaya
Ari Lasso jadi juri di audisi Indonesia Idol Season X Surabaya. (Foto: iNews.id/Ihya' Ulumuddin).
Advertisement . Scroll to see content

SURABAYA, iNews.id - Musisi Ari Lasso membakar semangat ribuan peserta audisi Indonesian Idol Season X, hari pertama di Surabaya, Sabtu (20/7/2019). Tiba sekitar pukul 10.00 WIB, Ari Lasso langsung berlari menuju ke tengah-tengah peserta.

"Selamat pagi Suroboyo!" teriak Ari Lasso disambut lambaian tangan ribuan peserta yang memenuhi halaman gedung BK3S Convention Center.

Di depan ribuan peserta Ari Lasso menyampaikan terima kasihnya atas antusias para peserta pada audisi kali ini. Penyanyi kelahiran Madiun ini berharap akan muncul idola baru dari Kota Pahlawan ini.

"Mudah-mudahan akan lahir idola baru dari Surabaya," katanya.

Ari berpesan, agar semua peserta mempersiapkan diri dengan baik. Dia meminta peserta berkonsentrasi penuh agar bisa tampil powerfull di hadapan juri.

"Percuma nyanyi di sini (halaman). Nanti saja di hadapan juri. Fokus, konsentrasi dan siapkan energi. Ok!.selamat berjuang," ujar mantan vokalis Dewa 19 itu.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut