Gara-Gara Ini Glenn Samuel Iri dengan Ajang Indonesian Idol Junior
Berbeda dengan zamannya di mana jika ingin belajar musik harus melakukan les vokal atau sekolah vokal lagi. Tetapi di era sekarang, sambung dia, belajar tentang musik dan segala teknik vokalnya bisa dilakukan dengan pakar melalui cara otodidak dari internet.
Namun, Glenn mengingatkan betapa pentingnya karakter bagi anak-anak muda yang kini ingin berkarier di industri musik Indonesia sebagai musisi. "Buat anak-anak muda sekarang yang mengikuti ajang pencarian bakat, saran aku kenali dulu karakter kalian. Kalian mau jadi apa dan terlihat seperti apa nantinya," ucapnya.
Dengan mengenali diri sendiri dan talenta apa yang dipunya, merupakan langkah awal untuk branding diri, yang mana itu penting di industri hiburan. "Branding diri itu penting, karena yang punya suara bagus sudah banyak, tetapi bagaimana kita menjadi karakter yang menarik perhatian dan stand out daripada yang lain," katanya.
Editor: Tuty Ocktaviany