Glenn Samuel Bakal Rilis Single Ke-3, Semakin Lebarkan Sayap sebagai Musisi Independen
Terkait Music Video yang akan dirilis, Glenn mengatakan bahwa MV “Will U?” diangkat berdasarkan point of view sepasang kekasih yang saling jatuh cinta dan memutuskan hidup bahagia selamanya.
Dengan rilisnya single ketiga Glenn Samuel sebagai musisi independen, ia berharap bahwa “Will U?” bisa mewakili perasaan setiap insan yang sedang jatuh cinta.
“Semoga lagu ini dapat mewakilkan kalian semua yang sedang jatuh cinta dan menemukan pasangan hidup sejati kalian. Dan semoga lagu ini bisa menjadi saksi banyak pasangan yang mengikat janji setia selamanya,” tutup Glenn.
Nantikan debut single ketiga Glenn Samuel yang akan dirilis pada 19 September 2023 di seluruh platform musik digital, serta Music Videonya yang akan dirilis eksklusif hanya di YouTube Channel Glenn Samuel.
Editor: Siska Permata Sari