Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Lebaran 2026 Berapa Hari Lagi? Hitung Mundur Menuju Ramadan dan Idulfitri 1447 H
Advertisement . Scroll to see content

Jelang Ramadan, Ungu Rilis Album Religi dan Single Jalan Panjangku

Rabu, 01 April 2020 - 20:23:00 WIB
Jelang Ramadan, Ungu Rilis Album Religi dan Single Jalan Panjangku
Grup band Ungu rilis album religi. (Foto: Trinity Optima)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Setelah berkarya lebih dari 20 tahun, grup band Ungu telah melalui beragam macam jenis kesuksesan di industri musik. Salah satu kesuksesannya adalah lagu-lagu religi yang pertama kali berawal dari album ‘Surga Mu’ di 2006.

Kesuksesan album ‘Surga Mu’ di 2006 memperkenalkan lagu-lagu religi bernuansa pop-rock seperti ‘Andai Ku Tahu’ dan ‘Surga Mu’. Lewat album ini pula, Ungu sempat mendapatkan penghargaan dari mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla sebagai karya musik yang menginspirasi.

Tidak hanya itu, serangkaian penghargaan musik Indonesia juga diraih oleh Ungu lewat album ini. Salah satu yang terbesar adalah penghargaan dari Anugerah Musik Indonesia untuk Album Pop Terbaik tahun 2008.

Mengulang kesuksesan itu, tahun ini grup band yang beranggotakan Pasha, Enda, Oncy, Maki, dan Rowman ini kembali memproduksi sebuah album kompilasi religi terbaik yang berjudul ‘Top Hits Religi Ungu’ dengan menambahkan satu lagu baru yang berjudul ‘Jalan Panjangku’. Album mereka ini dilepas menjelang bulan Ramadan.

Lagu ‘Jalan Panjangku’ lahir dari kegelisahan Enda yang saat itu terpukul akan kepergian sang ayah untuk selama-lamanya. Perasaan sedih, sesal, dan marah bercampur aduk menjadi satu.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut