Langkah Kania Lituhayu di X Factor Indonesia Terhenti, Tantangan Baru Menanti di Gala Live Show 3
JAKARTA iNews.id - Berlomba-lomba memberikan penampilan terbaiknya, para finalis X Factor Indonesia di Gala Live Show 2 minggu lalu berhasil membuat para judges terpukau. Seperti penampilan line up mentor BCL yang mampu membuatnya bangga yaitu Ziad Fauzan yang membawakan lagu Sial milik Mahalini.
Di sisi lain, Kris Tomahu membawakan lagu Dawai yang membuat Judika berbeda penilaian dengan judges lainnya yang memuji penampilan Kris. Judika menyebutkan saat latihan Kris lebih baik, hal ini mendorong Judika untuk berduet dengan Kris menyanyikan lagu Dawai yang membuat penampilannya semakin memukau.
Selain itu, ada penampilan Peter Holly yang membawakan lagu Serenata Jiwa dengan gaya menggemaskan. Ada juga Nafisah Alayyah yang menyanyikan lagu Penjaga Hati milik Nadhif Basamalah. Menurut para judges ia mampu memberikan rasa dilagu tersebut. Para judges juga terpukau dengan penampilan Zibran yang membawakan lagu Asmalibrasi.
Ada juga Oma Jetjhe, finalis paling senior di X Factor Indonesia Season 4 yang berhasil membuat para judges memberikan lima standing ovation dengan penampilannya membawakan lagu Lampu Merah dengan stage act yang luar biasa. Tak hanya standing ovation lengkap dari para judges, penampilan Oma Jetje juga sempat menduduki peringkat 6 Trending Youtube.
Dari ke-13 kontestan yang sudah tampil, ada dua kontestan dengan voting terendah harus menyanyikan Save Me Song, yaitu TAV dan Kania Lituhayu. Pada akhirnya Kania Lituhayu harus pulang karena penampilan belum bisa memukau para judges di Save Me Song.