Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 3 Contoh Teks Ceramah Rabiul Akhir Singkat Penuh Hikmah Beragam Tema
Advertisement . Scroll to see content

Contoh Teks Ceramah tentang Kiamat dan Tanda-Tandanya Dalam Al Quran

Jumat, 04 Agustus 2023 - 05:30:00 WIB
Contoh Teks Ceramah tentang Kiamat dan Tanda-Tandanya Dalam Al Quran
Contoh teks ceramah tentang kiamat beserta tanda-tanda dan hikmahnya. (Foto: Freepik)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Contoh teks ceramah tentang kiamat dan tanda-tanda serta hikmahnya dalam Al Quran dan hadits bisa menjadi referensi saat mengisi acara tausiah.

Setiap muslim wajib mengimani terjadinya kiamat atau hari akhir. Namun, soal kapan waktu terjadinya tak seorang pun mengetahuinya. 

Meyakini atau mengimani datangnya hari kiamat merupakan salah satu rukun iman. Berikut contoh teks ceramah tentang kiamat lengkap dengan dalil Al Quran dan hadits.

Contoh Teks Ceramah tentang Kiamat

السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ
بِسْمِ اللهِ الـحَمْدُ للهِ وَالصَّلاَةُ وَالسَّلاَمُ عَلىَ رَسُولِ الله، لَا حَوْلَ وَ لَا قُوَّةَ اِلَّا بِالله وَ بَعْدُ

Segala Puji bagi Allah, Sholawat dan Salam-Nya semoga tetap tercurahkan ke haribaan Nabi agung Muhammad SAW.

Pertama-tama, marilah kita panjatkan puji dan syukur kepada Allah SWT atas nikmat iman dan Islam. Atas karunia-Nya juga, kita bisa berkumpul di tempat mulia ini 

Shalawat serta salam kita sanjungkan kepada Baginda Nabi Muhammad SAW yang telah membawa kita dari zaman kegelapan menuju zaman yang terang benderang dengan cahaya Islam.

Hadirin yang Dirahmati Allah

Pada kesempatan yang baik ini, saya akan menyampaikan tema mengenai hari kiamat. Apa itu kiamat?

Hari akhir atau hari kiamat adalah hari berakhirnya seluruh proses kehidupan makhluk hidup di dunia.
Beriman kepada hari akhir (hari kiamat) artinya mempercayai dengan sepenuh hati bahwa hari kiamat itu pasti akan datang dan seluruh ummat manusia akan kembali dibangkitkan dari alam kubur untuk menerima pengadilan dari Allah swt sebagai hakim yang Maha Adil.

Sebagai orang Islam, wajib hukumnya untuk memercayai adanya hari kiamat. Dalam Alquran, Allah SWT berfirman:

{يَسْأَلُونَكَ عَنِ السَّاعَةِ أَيَّانَ مُرْسَاهَا قُلْ إِنَّمَا عِلْمُهَا عِنْدَ رَبِّي لَا يُجَلِّيهَا لِوَقْتِهَا إِلا هُوَ ثَقُلَتْ فِي السَّمَاوَاتِ وَالأرْضِ لَا تَأْتِيكُمْ إِلا بَغْتَةً يَسْأَلُونَكَ كَأَنَّكَ حَفِيٌّ عَنْهَا قُلْ إِنَّمَا عِلْمُهَا عِنْدَ اللَّهِ وَلَكِنَّ أَكْثَرَ النَّاسِ لَا يَعْلَمُونَ (187) }

Artinya: Mereka menanyakan kepadamu tentang kiamat, "Bilakah terjadinya?” Katakanlah, "Sesungguhnya pengetahuan tentang kiamat itu adalah pada sisi Tuhanku; tidak seorangpun yang dapat menjelaskan waktu kedatangannya selain Dia. Kiamat itu amat berat (huru-haranya bagi makhluk) yang di langit dan di bumi. Kiamat itu tidak akan datang kepada kalian melainkan dengan tiba-tiba " Mereka bertanya kepadamu seakan-akan kamu benar-benar mengetahuinya. Katakanlah, "Sesungguhnya pengetahuan tentang hari kiamat itu adalah di sisi Allah, tetapi kebanyakan manusia tidak mengetahui." (QS. Al A'raf: 187).

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut