Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Mengharukan, Ini Doa Vidi Aldiano untuk Kesehatannya
Advertisement . Scroll to see content

Doa Bacaan Tahiyat Akhir Lengkap Latin dan Artinya

Senin, 21 Februari 2022 - 18:40:00 WIB
Doa Bacaan Tahiyat Akhir Lengkap Latin dan Artinya
Ilustrasi doa tahiyat akhir
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Bacaan tahiyat akhir menjadi bagian dari tata cara sholat yang tak boleh dilewatkan. Berikut bacaan tahiyat akhir sampai salam lengkap latin dan artinya.

Melansir buku ʻPedoman & Tuntutan Shalat Lengkapʻ terbitan Gema Insani, bacaan tahiyat akhir dibaca di rakaat ketiga pada sholat Magrib dan rakaat keempat pada sholat Dzuhur, Ashar, dan Isya 

Dalam Al Quran surat Al Isra ayat 78, Allah SWT berfirman mengenai perintah sholat dari terbit hingga tenggelam matahari. 

Arab: اَقِمِ الصَّلٰوةَ لِدُلُوْكِ الشَّمْسِ اِلٰى غَسَقِ الَّيْلِ وَقُرْاٰنَ الْفَجْرِۗ اِنَّ قُرْاٰنَ الْفَجْرِ كَانَ مَشْهُوْدًا

Latin: aqimiṣ-ṣalāta lidulụkisy-syamsi ilā gasaqil-laili wa qur"ānal-fajr, inna qur"ānal-fajri kāna masy-hụdā

Artinya: Laksanakanlah sholat sejak matahari tergelincir sampai gelapnya malam dan (laksanakan pula salat) Subuh. Sungguh, sholat Subuh itu disaksikan (oleh malaikat).

Apa Bacaan Tahiyat Akhir Lengkap?

Bacaan tahiyat akhir latin: Allahumma shalli ʻalaa Muhammad wa ʻalaa aali Muhammad, kamaa shallaita ʻalaa Ibraahiim wabaarik ʻalaa Muhammad wa ʻalaa aali Muhammad, kamaa baarakta ʻalaa Ibrahim, fil ʻaalamiina innaka hamiidum Majiid

Artinya: Ya Allah, berilah kiranya shalawat kepada Muhammad dan keluarga Muhammad, sebagaimana telah Engkau berikan kepada keluarga Ibrahim. Dan beri berkalha kepada Muhammad bersama keluarganya, sebagaimana telah Engkau berikan kepada keluarga Ibrahim, di seluruh penjuru alam, sungguh Engkau Maha Terpuji lagi Maha Mulia

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut