4 Artis Wanita Menikah di Usia 50-an, Siapa Saja?
Donna Harun sempat menikah dengan seorang pria bernama Ardy Gustav pada 1985 dan melahirkan satu anak, yakni Ricky Harun. Setelah pernikahan pertamanya kandas, ia kembali naik ke pelaminan dengan Romy Soekarno hingga dikaruniai seorang putra.
Kemudian, Donna Harun menikah lagi untuk yang ketiga kalinya dengan seorang pengusaha tambang bernama Alisyahrazad Hanafiah saat dirinya berusia 51 tahun. Walaupun hampir tidak pernah diekspos di depan publik, rumah tangga mereka yang terjalin sejak 2019 terbilang sangat harmonis.
Nani Wijaya sempat menikah dengan Misbach Yusa Biran pada 1969 sebelum akhirnya sang suami meninggal dunia di tahun 2012. Saat resmi menjanda, ia dipertemukan kembali dengan seorang pria bernama Ajip Rosidi, yang merupakan kawan lamanya.
Setelah merasa cocok dan ingin saling mengisi hari tua, Nani Wijaya yang saat itu berusia 72 tahun mantap untuk naik ke pelaminan bersama Ajip Rosidi. Namun, pemeran Bajaj Bajuri itu kembali harus ditinggal sang suami yang menghembuskan nafas terakhir pada tahun 2020.
Tiga tahun kemudian atau tepatnya pada 16 Maret 2023, Nani Wijaya meninggal dunia. Sebelum itu, ibunda Cahaya Kamila itu sempat dinyatakan mengidap penyakit infeksi paru-paru.