Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Perang Dingin Gaya Baru: Rusia-AS Saling Tunggu Siapa Tembak Nuklir Duluan
Advertisement . Scroll to see content

5 Komedian Jadi Penceramah, Nomor 3 Berdakwah hingga Akhir Hayatnya

Minggu, 26 Maret 2023 - 10:40:00 WIB
5 Komedian Jadi Penceramah, Nomor 3 Berdakwah hingga Akhir Hayatnya
Komedian jadi pendakwah. (foto: instagram)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Hidup seseorang tentunya mengalami banyak perubahan baik yang positif ataupun sebaliknya. Hal itu juga dialami para komedian jadi penceramah hingga ke daerah-daerah. 

Eksis sebagai publik figur, deretan komedian ini memilih jadi penceramah. Usai menjadi penceramah, mereka bahkan memilih vakum dari dunia hiburan dan fokus mendalami ilmu agama. 

Uniknya para komedian yang jadi pendakwah, yakni mereka bisa membagikan ilmu agama dengan gaya yang santai dan kocak. Bahkan tak jarang beberapa komedian yang jadi penceramah ini membawakan dakwah dengan unsur komedi.

Berikut deretan komedian jadi pendakwah yang dirangkum iNews.id dari berbagai sumber, Minggu (26/3/2023):

1. Akri Patrio

Komedian jadi penceramah. (foto: instagram)
Komedian jadi penceramah. (foto: instagram)

Selanjutnya ada Akri Patrio yang juga memilih untuk menjadi pendakwah. Usai grup lawak Patrio yang juga digawangi Eko Patrio dan Parto Patrio bubar, Akri fokus jadi penceramah. Rupanya hal itu juga tanpa sengaja, karena berawal dari perannya sebagai Ustad Ferry dalam sinema Ramadhan Para Pencari Tuhan ternyata membuat Akri berubah menjadi pendakwah hingga saat ini. Cara berdakwah Akri juga sangat unik, dia menggabungkan unsur komedi agar lebih santai. 

2. Komar

Komedian jadi penceramah. (foto: instagram)
Komedian jadi penceramah. (foto: instagram)

Pelawak senior Indonesia, Drs.H.Nurul Qomar atau yang disapa Komar kini fokus menjadi pendakwah. Setelah divonis menderita kanker stadium 4 dia memilih menjalani hidup sederhana layaknya Suku Baduy. Disamping itu, Komar juga memperdalam agama dan banyak mengikuti kegiatan syiar agama Islam. Dia juga sering mengisi pengajian di berbagai acara. Penampilan mantan politikus ini cukup berbeda dengan memakai gamis dan sorban.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut