Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 5 Barang Aneh dan Tidak Berguna yang Laku Mahal, Harga Feses Beku Ini Bikin Geleng-geleng
Advertisement . Scroll to see content

8 Barang Aneh Milik Artis yang Bernilai Fantastis, Ada Batu Ginjal hingga Tisu Bekas Ingus

Selasa, 20 Desember 2022 - 05:55:00 WIB
8 Barang Aneh Milik Artis yang Bernilai Fantastis, Ada Batu Ginjal hingga Tisu Bekas Ingus
Barang aneh milik artis yang bernilai fantastis, tisu bekas ingus Scarlett Johansson (Foto: The Things)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Terdapat sejumlah barang aneh milik artis yang bernilai fantastis. Barang itu disebut aneh karena bukan merupakan benda yang lumrah untuk diperdagangkan.

Meskipun demikian, popularitas dan pengaruh para artis inilah yang membuat benda-benda tersebut laku terjual dan bahkan begitu diburu. Pembelinya tentu saja berasal dari penggemar sang artis.

Adapun sederet barang aneh milik artis yang bernilai fantastis, seperti dikutip iNews.id dari situs Buzz Feed pada Senin (19/12/2022) adalah sebagai berikut.

Barang aneh milik artis yang bernilai fantastis

1.Roti panggang Justin Timberlake

Dalam sebuah kesempatan, Justin Timberlake pernah disuguhi satu piring roti panggang. Namun penyanyi kelahiran 1981 itu tidak memakannya sama sekali karena sibuk menjawab pertanyaan selama wawancara di stasiun radio Z-100.

Setelah acara selesai, roti panggang itu dijual di situs jual beli online seharga USD1.025 atau setara dengan Rp15,8 juta. Salah seorang penggemar Justin Timberlake diketahui membelinya lalu menyegel roti tersebut dan meletakkannya di meja riasnya.

2.Tisu bekas ingus Scarlett Johansson

Pada tahun 2008, Scarlett Johansson pernah diundang ke sebuah talkshow yang dipandu oleh Jay Leno. Di tengah-tengah acara, artis cantik itu mengelap ingus di hidungnya dengan selembar tisu. 

Tak disangka, banyak yang menginginkan tisu tersebut hingga berhasil dijual dengan harga USD5.300 atau Rp75,6 juta. Hasil penjualan diketahui disumbangkan untuk amal.

3.Kuku palsu Lady Gaga yang patah

Lady Gaga pernah mempercantik kukunya saat melakukan tur konser. Sayangnya, kuku tersebut patah saat di belakang panggung.

Kemudian, panitia acara tidak sengaja menemukannya dan menjualnya. Tak disangka, kuku palsu sang artis terjual senilai USD12.000 atau sekitar Rp185 juta.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow

Related News

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut