Alasan Awkarin Pindah ke Australia Terungkap, Lelah Hidup di Jakarta?
Senin, 15 September 2025 - 11:43:00 WIB
Dalam sesi ngobrol santai dengan Keanu, Awkarin menerangkan kalau dirinya pindah ke luar negeri karena alasan pekerjaan.
"Lu ngapain sih pindah?" tanya Keanu. Lalu Awkarin menjawab, "Kerja." Kemudian Keanu meledek Awkarin, "Lu di sono nyari laki kan?".
Selain itu, Awkarin menerangkan kalau dirinya memilih untuk pindah ke Australia karena sudah merasa sangat lelah tinggal di Jakarta.
"Karena tiap hari hidup di jakarta bikin gue capek," ungkapnya.
Meski begitu, seperti dijelaskan sebelumnya, bagi Awkarin, Jakarta adalah rumah dan akan selalu menjadi tempat pulang untuknya.
Awkarin akan resmi pindah ke luar negeri, tepatnya ke Melbourne, Australia, pada Selasa, 16 September 2025.
Editor: Muhammad Sukardi