6 Artis Indonesia yang Menikah dengan Pemain Bola, Nomor 4 Berujung Perceraian karena Isu Perselingkuhan
Artis Indonesia yang menikah dengan pemain bola di urutan selanjutnya, ada model sekaligus presenter kondang, Kimmy Jayanti. Dia menjalin hubungan dengan pesepak bola Indonesia, Greg Nwokolo yang berasal dari Nigeria.
Pasangan ini lalu menikah di Perth, Australia pada 2018 lalu. Hubungan pasangan ini pun tampak harmonis dan jauh dari berita miring. Bahkan, pasangan ini telah dikaruniai dua buah hati.
3. Shabrina Ayu
Artis Indonesia yang menikah dengan pemain bola berikutnya, ada Shabrina Ayu. Presenter cantik ini menikah dengan Ryuji Utomo yang merupakan pesepak bola Persija. Pernikahan mereka digelar pada 2019 lalu. Kini, Shabrina dan Ryuji tampak bahagia dengan satu orang anak.
4. Kiki Amalia
Artis cantik Kiki Amalia juga menjadi salah satu artis yang menikah dengan pemain sepak bola Indonesia. Kiki Amalia menikah dengan kiper Timnas Indonesia, Markus Horison pada 2010 lalu.
Namun sayang, pernikahan mereka tidak berlangsung lama. Selang dua tahun pernikahannya, pasangan ini memutuskan untuk berpisah. Artis cantik ini pernah keceplosan bahwa penyebab cerainya adalah karena adanya perselingkuhan.