Deretan Artis Lebaran Pertama Kali Bareng Suami, Nomor 4 Menikahi Bule Filipina dengan Mahar Bitcoin
JAKARTA, iNews.id – Idulfitri 2022 menjadi momen yang spesial bagi deretan artis Lebaran pertama kali bareng suami. Bagaimana tidak? Idulfitri yang biasanya dirayakan dengan keluarga saja, kini bertambah dengan seseorang yang spesial.
Menikah pada 2021 atau awal tahun 2022, para artis ini memang masih menikmati masa-masa indah dengan sang suami sebagai pengantin baru. Datangnya bulan Ramadan dan Hari Raya, membuat pasangan baru ini disibukkan dengan sejumlah ibadah yang dilakukan bersama.
Lalu siapa saja artis Lebaran pertama kali bareng suami? Berikut rangkuman iNews.id dirangkum dari berbagai sumber, Selasa (3/5/2022):
1. Ria Ricis

Idul Fitri tahun ini merupakan momen spesial bagi Ria Ricis karena bisa berlebaran bersama dengan suami. Sebagaimana yang diketahui, adik Oki Setiana Dewi ini baru saja menikah dengan Teuku Ryan pada pada 12 November 2021. Tak hanya itu, kebahagiaan Ria Ricis pada Idul Fitri 2022 semakin bertambah karena tengah menantikan kelahiran anak pertamanya. Memiliki seorang suami yang berasal dari Aceh, Ria Ricis bahkan memiliki pengalaman mudik ke kampung halaman sang suami pada Lebaran kali ini.
2. Lesti Kejora

Artis Lebaran pertama kali bareng suami salah satunya penyanyi dangdut Lesti Kejora. Dia telah menikah dengan Rizky Billar dan merayakan lebaran bersama buah hatinya. Pada lebaran kali ini, kebahagiaan artis berusia 22 tahun ini begitu lengkap mengingat dia telah menjadi istri sekaligus ibu.