Artis Senior Mieke Wijaya Dikabarkan Meninggal Dunia
JAKARTA, iNews.id - Kabar duka datang dari dunia hiburan Indonesia. Artis senior Mieke Wijaya dikabarkan meninggal dunia hari ini, Selasa (3/5/2022) tepatnya di hari kedua Idulfitri 1443 Hijriah.
Kabar duka itu awalnya diterima dari pesan singkat yang beredar. Almarhumah disebut meninggal pukul 19.30 WIB dalam usia 82 tahun.
"Telah meninggal dunia Mama, Nenek kami tercinta Hj Mieke Widjaja pada hari Selasa tanggal 3 Mei 2022 pukul 19.30 dalam usia 82 thn," bunyi pesan tersebut.
Pihak keluarga belum bisa dikonfirmasi soal kabar duka tersebut. Akhir pesan itu memohon doa agar almarhumah diberikan yang terbaik di sisi Allah SWT.
"Mohon diampuni segala kesalahannya dan semoga amal ibadahnya diterima Allah SWT," bunyi akhir pesan tersebut.