Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah (Foto: Instagram/ Atta Halilintar)Advertisement . Scroll to see content
Kini, Anang belum bertemu Atta dan Aurel lagi setelah mereka berbulan madu. Ia masih menyediakan waktu untuk sang putri yang masih sibuk belajar membina rumah tangga.
"Nanti lagi diatur waktu pertemuan. Pokoknya aku menunggu bagaimana dia sudah tenang, sudah menyusun rumah tangga dengan baik. Aurel belum sebulan di rumahnya Atta," imbuhnya.
Diketahui sebelumnya Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah menggelar akad nikah pada 3 April 2021. Sebelum meminang Aurel, Atta memang sudah menuturkan keinginannya punya 15 anak.