Aurel dan Atta Rayakan Anniversary dengan Kejutan Mewah dan Romantis, Geni Faruk Komentar Begini
Selasa, 04 April 2023 - 15:15:00 WIB
Unggahan super mereka di hari jadi pernikahannya pun menuai komentar Geni Faruk, ibunda Atta Halilintar. Dia turut memberikan doa untuk sang putra dan sang menantu.
"Happy anniversary anak-anakku. Di bulan Ramadhan penuh berkah, semoga bertambah kesyukurannya,” kata Geni Faruk di Instagram Story-nya.
Melihat ini, Aurel lantas me-repost postingan dan ucapan ibu mertuanya. Dia ikut senang Geni Faruk bisa memberikan doa di hari bahagianya bersama Atta.
“Aamin ya Allah,” balas Aurel.
Sebagaimana diketahui, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah resmi menikah pada 3 April 2021. Dari pernikahan itu, keduanya kini dikaruniai satu anak berjenis kelamin perempuan bernama Ameena Hana Nur Atta.
Editor: Siska Permata Sari