Bongkar Keburukan Aa Gym, Unggahan Teh Ninih Jadi Sorotan
JAKARTA, iNews.id - Rumah tangga Aa Gym dan Teh Ninih menjadi sorotan usai curhatan putra mereka, Muhammad Ghaza Al Ghazali yang membongkar sikap buruk sang ayah kepada ibunya. Setelah kabar tersebut ramai, Teh Ninih kembali mengunggah perilaku buruk masa lalu di akun Instagram pribadinya.
"Setiap orang memiliki masa lalu. Ada yang masa lalunya buruk. Ada pula yang baik. Namun, apapun masa lalunya, hal terpenting adalah bagaimana keadaan kita sekarang, apakah masih buruk atau tetap baik," tulis Teh Ninih, dikutip pada Rabu (9/6/2021).
Dalam unggahannya, perempuan bernama lengkap Ninih Muthmainnah itu mengingatkan bahwa masa lalu yang buruk bukanlah masalah jika seseorang mau berusaha berubah.
"Andai masa lalu kita jauh dari kebaikan, akan tetapi sekarang mulai berubah menuju kebaikan, atau bahkan sudah baik, insyaalah kita termasuk orang yang beruntung," tulisnya lagi.
Unggahan Teh Ninih itu menuai komentar netizen. Di antaranya menghubungkan pembahasan soal masa lalu buruk dengan gonjang-ganjing rumah tangga Teh Ninih dan Aa Gym.