Cerai, Intip 4 Potret Lawas Bill Gates dan Melinda
JAKARTA, iNews.id - Kabar mengejutkan datang dari pasangan terkaya di dunia, Bill Gates dan Melinda Gates. Mereka baru saja mengumumkan perceraian, setelah 27 tahun menikah.
Pengumuman mengejutkan tersebut mereka bagikan di media sosial masing-masing. Menurut pengumuman resmi tersebut, Bill Gates dan Melinda memutuskan bercerai karena mereka tak lagi bisa tumbuh dan berkembang bersama sebagai pasangan di masa-masa mendatang.
Memutuskan bercerai, Bill Gates dan Melinda memiliki perjalanan cinta yang dapat dikatakan cukup panjang. Pendiri Microsoft itu mulai mengencani Melinda French saat Melinda mulai bekerja di Microsoft pada 1987 sebagai manajer produk.
Keduanya berpacaran selama tujuh tahun, sebelum Bill dan Melinda memutuskan menikah pada 1 Januari 1994. Dari pernikahan tersebut, mereka telah dikaruniai tiga orang anak. Berikut 4 potret lawas Bill Gates dan Melinda, seperti dirangkum pada Selasa (4/5/2021).
1. Pakai busana serasi

Dalam sebuah video yang diunggah pada Hari Valentine tahun 2019, Melinda mengungkapkan bahwa dirinya tidak pernah menyangka bisa berpacaran dengan Bill Gates. Saat berpacaran, Melinda juga tidak menyangka jika keduanya akan menikah.