Cerita Dinar Candy dan Maria Vania Sukses Tanpa Melalui Godaan Duniawi, di Ngobrol Bareng Gus Miftah iNews

“Pernah aku cari kerjaan di Jakarta tuh benar-benar gak punya uang, pernah makan tuh sehari sepuluh ribu rupiah di warteg, kemana-mana nebeng temen buat ke tempat casting, ngekos masih pake kipas angin, sampai pernah syuting tapi gak dibayar”, ujar Vania.
Memang dalam hidup, untuk meraih sebuah cita-cita dan keinginan, kita perlu berusaha dan melalui proses yang panjang. Tetapi hal tersebut bukan menjadi alasan untuk malah mencari jalan pintas yang nantinya akan menjerumuskan kita ke dalam dosa. Karena perlu dipercayai bahwa godaan itu pasti akan selalu ada, tetapi tinggal bagaimana kita merespon godaan tersebut.
Penasaran bagaimana kisah hidup dua wanita cantik yang sempat berusaha untuk tidak tergoda dan terlena dengan kehidupan duniawi? Saksikan selengkapnya di Ngobrol Bareng Gus Miftah Jumat, 22 Oktober 2021 pukul 21.00 WIB hanya di stasiun televisi iNews. Program ini juga dapat disaksikan melalui laman www.rctiplus.com dan aplikasi RCTI+.
#iNews #GusMiftah #NgobrolBarengGusMiftah #DinarCandy #MariaVania #KehidupanDuniawi
Editor: Dyah Ayu Pamela