Deretan Artis Menikah dengan Bule Berakhir Cerai, Ada yang Ditalak Usai 3 Bulan Jalani Biduk Rumah Tangga
JAKARTA, iNews.id - Deretan artis menikah dengan bule berakhir cerai ini cukup menjadi perhatian publik. Sebab, selama masih bersama, rumah tangga mereka tampak mesra dan harmonis.
Ya, memiliki hubungan pernikahan yang langgeng merupakan impian setiap pasangan, termasuk para selebriti. Namun takdir berkata lain, di tengah rumah tangganya yang terlihat harmonis, artis-artis ini justru memutuskan pisah dengan suami bulenya.
Bahkan usai mereka menghabiskan waktu bersama dan ada juga yang sudah dikaruniai anak. Hal ini tentu saja membuat publik terkejut.
Tak sedikit pula yang perpisahannya diwarnai dengan drama. Lantas siapa saja sih mereka? Berikut informasi selengkapnya seperti dirangkum dari berbagai sumber, Sabtu (13/5/2023).
1. Olla Ramlan
Olla Ramlan pernah menikah dengan bule asal Belanda bernama Alex Tian. Dari pernikahannya itu, dia dikaruniai satu orang anak bernama Sean Mikael Alexander. Namun, keduanya memutuskan bercerai pada 2010 silam.
Artis cantik Sophia Latjuba menikah untuk kedua kalinya dengan bula asal Amerika bernama Michael Villareal. Mereka dikaruniai satu orang anak bernama Manuella Aziza.
Sayangnya, rumah tangga yang dibangun selama tujuh tahun itu harus selesai. Keduanya pun memutuskan untuk bercerai.
3. Farah Quinn
Selebriti Chef, Farah Quinn juga masuk dalam deretan artis yang bercerai dengan suami bulenya. Farah menikah dengan Carson Quinn dan memiliki putra bernama Arman.
Namun, setelah sembilan tahun mengarungi bahtera rumah tangga, pasangan ini memutuskan bercerai pada 2014 lalu.
4. Jessica Iskandar
Jessica Iskandar juga pernah menikah dengan bule asal Jerman bernama Ludwig Franz pada 2014 lalu dan dikaruniai satu orang putra bernama El Barack. Memiliki hubungan yang tidak harmonis, mereka pun akhirnya berpisah.
5. Titi DJ
Di urutan selanjutnya, ada Diva Indonesia, Titi DJ yang pernah menikah tiga kali. Pernikahan terlamanya dengan seorang bule bernama Andrew Hollis Dougharty. Titi dan Andrew dikaruniai satu orang anak bernama Stephanie Poetri.
Namun keduanya memilih bercerai pada 2006 silam. Keduanya berpisah setelah tujuh tahun menikah.
Terbaru, ada artis kontroversial, Nikita Mirzani. Dia menikah dengan seorang pria asing bernama Antonio Dedola pada Januari 2023.
Sayang, setelah tiga bulan menikah, terjadi prahara dalam rumah tangga mereka. Antonio bahkan telah menalak cerai Nikita Mirzani via chat. Belakangan, keduanya juga terlibat saling sindir di media sosial.
Editor: Siska Permata Sari