Deretan Potret Artis Lawas Rudy Salam, Tak Kalah Tampan dari Roy Marten

Di awal karier atau pada tahun 1978, Rudy Salam telah mempersunting pujaan hatinya, Maria Gardena. Wanita tersebut diketahui bukan berasal dari kalangan selebriti.
Dari pernikahan itu, keduanya dikaruniai dua orang anak. Anak-anak sang aktor bernama Runa Salam dan Rama Prakarsa Salam.
Runa Salam tampak banyak membagikan potret kebersamaannya dengan sang ayah di akun Instagram pribadinya. Dalam sejumlah unggahan Runa, Rudy Salam terlihat sebagai sosok yang penyayang dan family man.

Maria Gardena menuturkan bahwa sang suami meninggal dunia setelah 7 tahun mengalami depresi. Beberapa hari sebelum menghembuskan nafas terakhir, Rudy Salam diketahui lebih banyak tidur.
Kepergiannya ini tentu meninggalkan duka yang mendalam bagi keluarga. Sang keponakan, Gading Marten tampak benar-benar kehilangan sosoknya.
“Rest In Peace om Rudy Salam. Kekallah kenangannya Tuhan kasihanilah,” tulis Gading Marten sebagai caption unggahan di Instagram.
Editor: Komaruddin Bagja