Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Mengejutkan! Dahlia Poland Sampaikan Pesan Menohok usai Gugat Cerai Fandy Christian
Advertisement . Scroll to see content

Digugat Cerai Dahlia Poland, Fandy Christian Unggah Pesan Motivasi: Tidak Butuh Drama!

Rabu, 06 Agustus 2025 - 09:30:00 WIB
Digugat Cerai Dahlia Poland, Fandy Christian Unggah Pesan Motivasi: Tidak Butuh Drama!
Fandy Christian digugat cerai Dahlia Poland. (Foto: Instagram)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Artis Fandy Christian digugat cerai Dahlia Poland di Pengadilan Agama (PA) Badung, Bali. Keputusan ini menggemparkan media sosial.

Menariknya, setelah kabar ini beredar luas di media sosial, Fandy Christian membuat unggahan Instastory berisi pesan motivasi. Pesan itu berisikan bagaimana seharusnya menjadi dewasa.

"Semakin kamu dewasa, kamu makin paham bahwa damai adalah segalanya. Kamu tidak butuh drama, kamu tidak mengejar kekacauan," ungkap pesan yang diunggah Fandy, dikutip Rabu (6/8/2025).

Pesan itu juga menuliskan bahwa hal yang paling dibutuhkan saat seseorang tumbuh menjadi pribadi dewasa adalah kesederhanaan.

"Kamu hanya ingin kesederhanaan, teman baik, dan tempat yang nyaman, yang disebut rumah. Tertawa di sekitar orang terdekat dan orang-orang yang membuat hatimu merasa ringan," ungkap pesan itu.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut