Dijuluki Aura Maghrib oleh Warganet, Fuji Beri Jawaban Menohok
JAKARTA, iNews.id - Selebgram Fuji memberikan balasan menohok usai dijuluki aura maghrib oleh netizen. Melalui unggahan Instagram, Fuji membagikan tangkapan yang memperlihatkan komentar warganet yang nyinyir.
Sebutan aura maghrib belakangan ini viral dengan konotasi negatif. Fuji tampak semakin geram karena bukan hanya menyebut dirinya maghrib, warganet juga menyebutkan si yatim yang diduga ditujukan untuk keponakannya, Gala Sky.
"Astagfirullah maghrib kok si yatim nggak diajak sih," tulis akun Novi Sartika dikutip dari instagram story Fuji @fuji_an, Senin (1/7/2024).
Fuji membalas komentar itu dengan jawaban menohok dengan menyindir pemilik akun yang diduganya sengaja mencari perhatian demi nendapatkan uang.
"Butuh berapa? Sini aku yang bayar sayang, kamu BU (butuh uang) ya?" tuturnya.